Sukabumi- Dalam rangka memberikan dukungan untuk manajemen PT Ufia Tirta Mulia sebagai produsen air mineral OKOCE Indonesia, pada hari Sabtu dan Minggu (28-29 Nov) pendiri OK OCE, Indra Uno Ketua Umum OK OCE, Iim Rusyamsi dan beberapa perwakilan penggerak OK OCE mengunjungi pabrik PT Ufia Tirta Mulia yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat. Di sana, Indra menegaskan bahwa hasil penjualan air mineral OKOCE adalah untuk para masyarakat yang tergabung dalam komunitas-komunitas penggerak. “Agar mendapat penghasilan dari menjual atau mendistribusikan air mineral OK OCE ini” pungkasnya.
Setiap harinya, PT Ufia memproduksi air mineral OK OCE yang distribusinya melalui berbagai penggerak komunitas OK OCE. Setiap pembelian air mineral ini sudah termasuk infaq 15 rupiah setiap perliternya yang kemudian akan di salurkan melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).
Selain itu, Indra, Iim dan para perwakilan penggerak juga turut mengunjungi Pesantren Pemberdayaan Al-Muhtadin yang telah diberikan akses permodalan oleh OK OCE melalui Dompet Dhuafa dengan mekanisme Social Trust Fund (STF).

Indra menyatakan bahwa STF adalah mekanisme yang paling langgeng untuk produktivitas masyarakat. Tak main-main, hasil sawah di lingkup Pesantren Pemberdayaan Al-Muhtadin sebanyak 6 ton/hektar, yang berarti wilayah tersebut adalah salah satu lahan paling subur di Indonesia.
<script async src="https://cse.google.com/cse.js?cx=a177154140163ed19"></script>
<div class="gcse-search"></div>
“Hasil panen dari 50 hektar yang lalu jumlahnya 300 ton gabah kering kualitas medium yang masih menunggu pembeli yang cocok harganya. Peluang nih, ayo tunggu apalagi?”tutup Indra dalam kunjungannya.